Teh Telur, Minuman Tradisional yang Legendaris di Sumatra Barat

Kulineran di Sumatra Barat memang tidak ada habisnya. Banyak sekali varian dari makan dan minum tradisional yang ada di Sumatra Barat. Nah ada sebuah minuman khas atau tradisional Minangkabau yang sangat terkenal. Minuman tersebut bernama teh telur atau kalau dalam bahasa Minangkabau nya disebut juga dengan teh talua. Minuman ini sudah ada semenjak zaman dahulu. Masyarakat Minangkabau yang dahulunya rata-rata bekerja sebagai petani atau ke ladang sangat membutuhkan minuman ini sebagai minuman tradsional yang menambah stamina tubuh karena aktivitas kerja keras. Minuman teh telur ini diracik dengan bahan rempah-rempah alami yang terdiri dari telur ayam sebagai bahan utama dan ditambah dengan gula, air teh, dan kesemuanya dikocok dalam sebuah wadah atau gelas sampai kelihatan mengembang. Telur ayam sebagai bahan utamanya tentu memiliki kriteria tertentu. Misalnya apakah telur ayam kampung atau telur bebek, jarang juga para pembuat teh telur ini menggunakan telur ayam ras.
Minuman teh telur
(Foto oleh Adhmi)

Minum teh telur di restoran legendaris
Untuk menikmati teh telur ini sebenarnya banyak tempat di Sumatra Barat, rata-rata rumah makan dan restoran padang ada menyediakan menu minuman teh telur tersebut. Namun meminum teh telur ini alangkah baiknya di daerah yang dingin plus ditambah dengan di restoran yang sudah melegenda. Salah satu tempat legendaris untuk meminum teh telur ini ialah di restoran gumarang Padangpanjang. Restoran ini sudah sangat terkenal di kota Padangpanjang, Sumatra Barat dan juga di ranah minang tentunya. Restoran gumarang ini sudah berdiri puluhan tahun yang lalu, lebih tepatnya sudah berdiri sejak tahun 1970 yang menjadikannya legendaris di Sumatra Barat. Penikmat restoran ini tentunya tidak hanya orang sekitaran kota Padangpanjang melainkan luar kota padangpanjang. Apabila libur lebaran biasanya restoran ini sangat lah ramai karena para perantau yang pulang ke ranah minang pasti menyempatkan makan dan minum di rerstoran ini.

Lokasi yang tepat minum teh telur
Kalau kawan-kawan berkunjung ataupun singgah ke kota Padangpanjang maka sempatkanlah untuk mampir sejenak guna menikmati makanan dan minuman termasuk mencicpi minuman khas Sumatra Barat ini yaitunya teh telur. Tidak lah susah menemukan restoran gumarang ini. Lokasi nya tepat berada di pusat kota Padangpanjang atau bisa dikatakan berlokasi di pasarnya Padangpanjang. Lebih tempatnya lokasi nya berada di jalan M. Syafei No.8 pasar pusat kota Padangpanjang. Kalau kawan-kawan dari arah kota Padang maka ketika sudah masuk kota Padangpanjang akan melewati dua kali lampu lalu lintas, di lampu lalu lintas kedua ambil belok kanan, kemudian ambil belok kanan kembali sesudah gudung pertemuan m.syafei. setelah itu beberapa meter dari belok kanan tadi maka kita akan menemukan restoran gumarang.
Restoran gumarang, salah satu tempat menikmati teh telur.
(Foto oleh Adhmi)

Sensasi menikmati teh telur
Untuk harga teh telur ini tidak lah mahal, satu gelas teh telur hanya dihargai dengan sekitaran Rp.10.000 saja. Kalau ditanya rasa, minuman teh telur ini memiliki rasa yang istimewa. Kawan-kawan tidak akan merasakan rasa amis dari telur yang menjadi bahan utamanya sebab karena sudah melalui racikan yang punya ciri khas tersediri. Kalau boleh dirasa-rasa, rasa dari teh telur ini seruapa dengan rasa cappuccino. Yang paling unik juga dari minuman taradisional teh telur ini ialah meminumnya dengan campuran juruk nipis tentunya akan membuat sensasi sendiri ketika minuman diminum. Selain teh telur ini tentunya terdapat berbagai macam menu khas lainnya di restoran gumaran Padangpanjang ini diantaranya ampaiang dadiah dengan harga sekitar Rp.20.000, ada juga nasi soto dengan harga sekitar Rp.20.000, ada juga sate padang seharga Rp.20.000 satu porsi. Menu minuman lainnya juga ada berupa jus buah-buahan dengan harga sekitaran Rp.12.000, atau kopi dan teh biasa dengan harga berkisar Rp.5000. 
Segelas teh telur
(Foto oleh Adhmi)

Jadi, tidak ada salahnya kalau kawan-kawan lagi berkunjung ke kota Padangpanjang, Sumatera Barat untuk mencoba minuman khas minang ini yakninya teh telur. Minuman ini sangat berkhasiat bagi tubuh apalagi di tambah dengan suhu cuaca di kota Padangpanjang sendiri yang terkenal dengan suhu dinginnya. Ataupun kalau kawan-kawan yang beranjak dari kota Padang ingin berwisata menuju kota Bukitinggi atau Batusangkar, maka restoran gumarang ini sangat cocok untuk dijadikan tempat singgah atau tempat istirahat sejenak sambil menyantap makanan dan minuman khas Sumatra Barat.

2 komentar:

  1. baru tau kalau ada minuman teh dicampur telur, kalau selama ini yang aku tau adalah STMJ yaitu dari susu telur madu dan jahe. Khasiatnya juga bagus untuk kesehatan

    BalasHapus
    Balasan
    1. iya mbak, ini minuman tradisional orang minangkabau/sumatra barat dan rasanya sangat khas sekali berbeda dengan STMJ :)

      Hapus

Diberdayakan oleh Blogger.